Rekomendasi Ide Hadiah Pernikahan

Pernikahan merupakan salah satu moment paling sakral di kehidupan manusia lantaran setiap orang mengharapkannya berlangsung sekali seumur hidup.

Tak heran, setiap pasangan yang akan menikah selalu mempersiapkannya dengan baik.

Tak sedikit yang rela merogoh kocek lebih dalam demi mewujudkan pernikahan impian.

Bahkan, ada pula yang beranggapan bahwa pernikahan yang Ia gelar harus mewah bak tuan puteri dan pangeran yang sedang merayakan moment spesialnya.

Apakah Anda atau pasangan Anda juga beranggapan demikian?

Ataukah Anda merupakan tipikal orang yang lebih mengedepankan makna dari pernikahan dibandingkan dengan kemewahannya?

Jika benar demikian, yuk simak uraian berikut ini agar Anda dapat memberikan makna lebih pada moment pernikahan Anda!

Bermakna atau tidaknya suatu jalinan kasih terutama pernikahan, tergantung pada bagaimana cara dua sejoli saling bertukar ide manis untuk membahagiakan pasangan.

Salah satu hal yang perlu Anda lirik agar pernikahan Anda dengan pasangan Anda menjadi semakin berkesan dan memberikan makna tersendiri adalah dengan menyiapkan hadiah pernikahan untuk pujaan hati Anda.

Bukan hanya sekadar bunga dan cincin, tetapi Anda perlu mempersiapkan hadiah lain yang lebih menarik dan berkesan.

Berikut akan disajikan beberapa rekomendasi hadiah pernikahan yang menarik dan patut Anda pertimbangkan agar hari pernikahan Anda semakin spesial:

1. Wedding Manga

Apakah Anda pernah mendengar istilah manga?

Ya, manga merupakan sebuah karya seni berupa komik yang berisi serangkaian cerita dalam bentuk gambar yang lucu dan menarik.

Manga sangat digemari oleh hampir seluruh kalangan masyarakat terutama anak-anak.

Bahkan, di negara asal manga dibuat yaitu di negeri sakura, anak-anak seringkali mengunjungi toko buku hanya untuk menambah koleksi manga terbaru.

Wah, menarik bukan?

Bayangkan saja jika Anda memberikan hadiah berupa wedding manga yang berisi serangkaian kisah cinta Anda dengan pasangan dari awal berkenalan hingga menikah yang divisualisasikan dalam bentuk gambar yang menarik dan lucu.

Terkesan sangat romantis bukan?

2. Sketsa Wajah

Rekomendasi hadiah pernikahan yang kedua adalah sketsa wajah.

Hadiah ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki pasangan yang gemar mengoleksi karya-karya artistik seperti lukisan, sketsa, dan sejenisnya.

Ada beberapa jenis sketsa yang dapat Anda pilih, seperti sketsa wajah hitam putih, sketsa wajah berwarna, hingga scribble art.

Scribble art atau yang populer dengan sebutan coretan cakar ayam mungkin dapat menjadi alternatif bagi Anda yang menginginkan sketsa wajah yang unik lantaran karya ini terbuat dari coretan-coretan tidak beraturan.

Selain sederhana, hadiah ini tentu saja akan menjadi pilihan yang menarik dan berkesan bagi pasangan Anda.

Tunggu apa lagi, segera persiapkan dan buat senyum sang kekasih semakin merekah di hari bahagia kalian!

3. Lagu Pernikahan

Masih ingat dengan pasangan selebriti yang baru saja melangsungkan pernikahan dan viral pada bulan Juli lalu?

Ya, siapa lagi kalau bukan Dinda Hauw dan Rey Mbayang.

Pernikahan mereka patut dinobatkan menjadi salah satu pernikahan selebriti paling romantis lantaran hadiah pernikahan yang diberikan oleh mempelai pria kepada sang istri sangat berkesan yaitu lagu ciptaannya sendiri yang Ia ciptakan khusus untuk pujaan hatinya.

Lirik lagu yang Ia tulis menceritakan tentang kisah cinta mereka yang mulai terbuka jalannya lantaran doa yang dipanjatkan di sepertiga malam.

Romantis sekali bukan?

Tidak hanya Rey, Anda pun bisa membuat pasangan Anda menangis haru ketika mendengar Anda menyanyikan lagu romantis yang Anda ciptakan khusus untuknya.

 

Yuk, segera tentukan hadiah mana yang akan Anda pilih dan persiapkan sebaik mungkin!

Semoga berhasil!